Innalillahi, Pedangdut Senior Yus Yunus Meninggal Dunia, Ini Reaksi Elvy Sukaesih
Februari 24, 2022
Edit
Dunia hiburan tanah air kembali berduka.
Pedangdut senior Yus Yunus meninggal dunia pada Jumat (25/5) dini hari pukul 00.53 WIB.
Kabar duka itu disampaikan pedangdut Elvy Sukaesih melalui akun pribadinya di Instagram.
Innalillahi wa innailaihi raji'un. Telah wafat pada hari Jumat, 25 Februari 2022, jam 00.52 dini hari, penyanyi senior Yus Yunus," kata Elvi Sukaesih.
Pria kelahiran 19 September 1962 itu pernah membuat album bersama dengan sejumlah artis, seperti Iis Dahlia
Bersama Iis Dahlia pada 1992, Yus Yunus mengeluarkan album yang berjudul Supir Taxi dan Gadis Desa.
Pelantun lagu Sapu Tangan Merah itu juga tercatat pernah terjun ke dunia politik.
Dia pernah maju sebagai dalon anggota DPR dari Partai Amanat Nasional (PAN) daerah pemilihan Lumajang-Jember pada Pemilu 2019.
"Semoga almarhum Yus Yunus husnulkhatimah dalam ampunan, rahmat dan ridho Allah swt," ucap Elvy Sukaesih mendoakan rekan seprofesinya tersebut.