Truk Bawa Lobster Buat Raffi Ahmad Kecelakaan, Anak Pemilik Langsung Dibiayai Sekolah hingga SMA



Presenter Raffi Ahmad merasa kasihan pada sopir truk bernama Pak Mamat yang mengalami musibah saat perjalanan ke rumahnya.

Truk Pak Mamat yang dikendarai temannya terperosok di rawa-rawa ketika menuju ke rumah Raffi Ahmad.

Padahal, Pak Mamat berniat memberikan lobster dan beberapa oleh-oleh untuk Raffi Ahmad.

Selain itu, Pak Mamat ingin menunjukkan rasa kagumnya pada rekan Raffi Ahmad, yakni pengusaha Rudy Salim pada truk tersebut.

Tepatnya lewat stiker yang mempelihatkan Rudy Salim terpampang di truk milik Pak Mamat.

Melalui kanal YouTube Rans Entertaiment pada Senin (8/3/20221), Raffi Ahmad lantas menelepon Rudy Salim demi memberitahukan secara langsung.

Setelah panggilan videonya diangkat Rudy Sali, Raffi Ahmad langsung membeberkan semuanya.

"Bro ini ada teman gue namanya Pak Mamat dari Kebumen," ujar Raffi Ahmad.

"Nah ini truk nagita, dia sama temannya berdua, yang satu lagi ada muka lo di belakangnya," imbuhnya.

"Tapi mobilnya tergelincir," tandasnya.

Mendengar hal itu, Rudy Salim berjanji akan memberikan bantuan pada Pak Mamat dengan menaggung semua kerugian.

Tiba-tiba, Rudy Salim menanyakan anak dari Pak Mamat.

"Ya sudah enggak apa-apa, enggak usah khawatir pak, kalau ada kerusakan, kalau ada apa-apa biayanya biar saya yang tanggung," kata Rudy Salim.

"Dia sudah punya anak belim Fi?," tanyanya.

"Sudah dua," ujar Raffi Ahmad.

"Kelas berapa?," tanya Rudy Salim.

Pak Mamat pun mengaku memiliki dua anak yang masih duduk di bangku SMP dan TK.

"Kelas 3 SMP sama TK," kata Pak Mamat.

Rudy Salim sontak berjaji akan menyekolahkan anak Pak Mamat hingga tamat SMA.

"Ya sudah yang 3 SMP sampai lulus SMA biaya sekolahnya biar gue yang nanggung," ujar Rudy Salim.

Raffi Ahmad pun menanyakan kembali pengakuan Rudy Salim.

"Beneran lo?," tanya Raffi Ahmad.

Rudy Salim menegaskan bahwa dirinya benar-benar akan membiayai sekolah anak Pak Mamat.

"Minta nomor teleponnya nanti tim kantor gue tektokan, biaya sekolah tiap bulan yang SMP sampai SMA saya kasih beasiswa," kata Rudy Salim.

Tak lupa, Pak Mamat mengucapkan terima kasih pada Rudy Salim dan Raffi Ahmad.

"Terima kasih," ujar Pak Mamat.

Raffi Ahmad langsung menyudahi panggilan videonya dengan Rudy Salim.

"Ya sudah gue cuma mau ngasih amanah saja, nanti kapan kalau ada waktu kita ketemuin lo," kata Raffi Ahmad.

kasih iklan bawah artikel/iklan pintar

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

×
Latihan Direk Link

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel